TekooNeko

Happy Brand Mew Day!

  • Umum
  • Inspirasi
  • Pengetahuan
  • Flora Fauna
  • Seni
You are here: Home / Seni / 15 Contoh Sketsa Gambar Pemandangan dengan Pensil

15 Contoh Sketsa Gambar Pemandangan dengan Pensil

November 3, 2016 by Hairun Nisa 10 Comments

Sketsa Gambar Pemandangan dengan Pensil – Sketsa merupakan gambar hasil karya seseorang yang umumnya tidak atau belum dijadikan sebagai hasil karya akhir. Sketsa dibuat dengan tujuan tertentu seperti: untuk merekam hal-hal yang dilihat oleh seniman bersangkutan, mengembangkan gagasan yang nantinya akan digunakan, atau cara singkat melukiskan atau menggambarkan prinsip, gagasan, atau citra.

Media yang digunakan untuk membuat sketsa bisa bermacam-macam. Pada media kering, sketsa bisa dikerjakan dengan menggunakan silverpoint, pensil, arang, pastel, atau grafit. Selain itu juga bisa menggunakan tinta dan pena, pena bolpoin, cat minyak dan cat air.

Sketsa yang menggunakan cat air dan cat minyak umumnya dikenal dengan sebutan “sketsa cat air” atau “sketsa cat minyak”. Untuk karya tiga dimensi, seorang seniman atau pematung bisa membuat sketsa dati plastisin, wax, atau tanah liat.

Daftar Isi

  • Macam-macam Jenis Media Membuat Karya Seni Rupa
    • Media Kering
      • 1. Pensil
      • 2. Krayon
      • 3. Spidol
      • 4. Konte
      • 5. Drawing Pen
    • Media Basah
      • 1. Cat Air
      • 2. Cat Poster (Cat Plakat)
      • 3. Tinta Bak
      • 4. Cat Minyak (Acrylic)
      • 5. Ecolin
  • Contoh Sketsa Gambar Pemandangan
    • Sketsa Pemandangan Pantai
    • Sketsa Pemandangan Desa
    • Sketsa Pemandangan Kota
    • Sketsa Pemandangan Sederhana

Macam-macam Jenis Media Membuat Karya Seni Rupa

Yang dimaksud dengan media dalam seni rupa ialah bahan, alat, serta teknik yang dipakai untuk membuat sebuah karya seni rupa. Adapun media untuk menggambar sebuah bentuk ialah:

Media Kering

Maksudnya ialah peralatan yang dipakai pada bidang gambar dengan media warna yang kering. Cara penggunaannya ialah dengan digoreskan secara langsung pada permukaan bidang gambar. Peralatannya antara lain sebagai berikut:

1. Pensil

Salah satu alat tulis yang sangat penting dalam menggambar sketsa objek atau gambar. Dalam merancang sebuah gambar bentuk bisa memakai pensil keras (hard) seperti HB.

Goresan yang dihasilkan dari pensil HB tak terlalu terang sehingga sangat pas untuk menggambar sketsa awal sebelum tahap penyempurnaan (finishing).

Tahap selanjutnya bisa menggunakan pensil lunak seperti 2B, 3B, 4B, 5B, dan 6B). Pensil jenis ini bersifat lunak dan menghasilkan kepekatan yang cocok untuk teknik arsir, blok, atau dussel.

2. Krayon

Bersifat lunak sehingga sangat pas untuk membuat gambar blok dan gradasi (kesan semburan warna) pada sebuah sketsa.

3. Spidol

Memiliki banyak macam pilihan warna dan sangat cocok untuk menggambar dengan teknik blok dan arsir.

4. Konte

Sejenis pensil yang berbahan lunak dan memiliki warna hitam pekat. Biasanya digunakan untuk membuat gradasi atau gambar benda yang memiliki tekstur halus.

5. Drawing Pen

Alat gambar yang umumnya digunakan untuk teknik arsir dan blok.

Media Basah

Yakni peralatan yang dipakai pada bidang gambar dengan media warna basah. Bahan warna umumnya tersimpan dalam sebuah tube, kaleng, atau botol. Peralatan dalam media basah yakni:

1. Cat Air

Alat gambar yang bisa digunakan menggambar dengan atau tanpa campuran air.

2. Cat Poster (Cat Plakat)

Hampir mirip dengan cat air, namun memiliki kepadatan dan kepekatan yang lebih sehingga pas untuk teknik blok.

3. Tinta Bak

Umum dikenal dengan nama tinta Cina, dan terbuat dari bahan cair yang pekat. Cocok untuk menggambar teknik siluet dan blok.

4. Cat Minyak (Acrylic)

Sangat pas untuk menggamabr memakai bidang gambar berupa kain.

5. Ecolin

Alat gambar yang terbuat dari bahan cair dan terdiri dari banyak pilihan warna. Sangat pas dalam menggambar teknik arsir, blok, dan gradasi warna.

Contoh Sketsa Gambar Pemandangan

Berikut ini 15 contoh sketsa gambar pemandangan yang dibuat menggunakan pensil yang bisa dengan mudah ditirukan oleh pemula. Sebelum memulai menggambar pemandangan, terlebih dahulu siapkanlah peralatan yang akan digunakan.

Sketsa Pemandangan Pantai

whimsy-floof.deviantart.com
whimsy-floof deviantart com

Gambar pemandangan di atas cukup mudah ditirukan oleh pemuda karena tidak terlalu banyak detail yang diaplikasikan ke atas kertas.

pinterest.com
pinterest

Gambar pemandangan berupa sketsa mercusuar di atas layak dijadikan latihan bagi kamu yang masih pemula dalam hal menggambar.

Sketsa Pemandangan Desa

dohm.pw
dohm pw

Siapa bilang membuat sketsa pematang sawah dengan menggunakan pensil itu susah? Gambar pemandangan sawah di atas bisa kamu tirukan dengan mudahnya berbekal sebuah pensil dan selembar kertas kosong.

montellorotaryclub.com
montellorotaryclub com

Penuh dengan guratan-guratan membuat kertas yang awalnya kosong kini nampak sebuah gambar pemandangan rumah di pedesaan. Walaupun tidak begitu detail, tapi sketsa di atas sudah cukup membuatmu terkesima, bukan?

sketchite.com
sketchite com

Sketsa gambar pemandangan rumah yang satu ini terlihat lebih sederhana, ya? Dengan mengambil sudut pandang yang berbeda kamu bisa menghasilkan sketsa yang juga lain dari yang lain.

bisnismuslim.org
bisnismuslim org

Cobalah sekali-sekali menatap rumah di pedesaan dari ketinggian, sudah mirip seperti gambar pemandangannya seperti sketsa pensil atas?

Sketsa Pemandangan Kota

yipsf.leafbear.com
yipsf leafbear com

Sekali-kali cobalah menggambar pemandangan khalayak ramai seperti di kota. Bangunan panjang yang menjulang juga bisa dijadikan objek untuk melatih kemampuanmu menggambar, lho.

 

pekoeblaze.files.wordpress.com
pekoeblaze wordpress com

Untuk awal-awal, tentu hasil gambarmu tidak terlalu bagus. Tapi , setelah lama kelamaan tangan dan imajinasimu akan terlatih untuk menggambar bahkan dalam waktu yang singkat. Misalnya, seperti sketsa gambar pemandangan pojok perkotaan di atas.

pinterest.com
pinterest

Gambar pemandangan indah tidak hanya berupa hamparan sawah atau gunung yang menjulang tinggi. Kamu bisa mendapatkan inspirasi bahkan di gang-gang sempit untuk bisa menghasilkan sketsa seperti di atas. Inspirasi bisa datang dari arah mana saja, kawan!

Sketsa Pemandangan Sederhana

bisnismuslim.org
bisnismuslim org

Sketsa gambar pemandangan di atas seperti yang paling simpel dan sederhana. Sangat mudah ditiru oleh siapapun, bahkan mungkin anak kecil. Tinggal liarkan saja imajinasimu untuk mengembangkan lebih jauh.

t1mmmm.deviantart.com
deviantart com

Agak rumit, ya? Namun, kamu harus yakin bisa meniru sketsa gambar pemandangan sungai di atas. Cobalah untuk menggambar pola seperti gambar sebelumnnya dan kemudian ayunkan pensilmu untuk mengaplikasikan guratan-guratan detailnya.

uk.pinterest.com
pinterest

Sketsa gambar pemandangan di atas juga terlihat mudah dan sederhana. Latar belakang yang diambil ialah jembatan yang dibawahnya mengalir sungai dengan bebatuan kecil di tengah dan pinggirnya.

jgloverfineart.files.wordpress.com
jgloverfineart wordpress com

Tambahkan objek utama ditengahnya dan poles dengan sedikit objek di kiri kanannya, fokuskan, dan jadilah sketsa gambar pemandangan jembatan seperti di atas.

desipainters.com
desipainters com

Jika kamu bosan dengan gambar pemandangan suatu objek yang sudah biasa, maka sketsa di atas bisa jadi referensi untukmu sebagai salah satu khazanah inspirasi di kemudian hari. Objek lukisan berupa pemandangan ditambah kapal seperti di atas tentu akan menambah koleksi sketsa latihanmu.

devianart.com
devianart com

Tidak terlalu banyak mengambil objek, namun gambar pemandangan tebing di atas sudah bisa memanjakan mata orang yang melihatnya. Tegaskan guratan-guratannya, maka jadilah sketsa indah sederhana tiada tara.


Itulah 15 contoh sketsa gambar pemandangan dari pensil yang bisa ditiru dengan mudah bagi pemula. Teruslah berlatih menggambar sketsa sebagai awal langkah menjadi seorang pelukis yang handal. Kamu bisa menjadikan sketsa di atas sebagai contoh awal untuk membuat lukisan naturalisme.

Teruslah mengeksplorasi kemampuanmu dengan cara melihat-lihat gambar pemandangan secara langsung atau tidak langsung. Ingatselalu prinsip berikut: “Practice makes perfect”. Semakin banyak berlatih, maka semakin terlatih.

Terimakasih sudah berkunjung.

Comments

  1. Berliana geovanie says

    July 19, 2018 at 8:19 PM

    Bagus aku suka sama gambar² nya,semua nya menatik ??

    Reply
    • Teko Neko says

      July 21, 2018 at 9:08 AM

      Makasih Kakakz ^^

      Reply
  2. Rifdah Majid says

    July 24, 2018 at 4:06 PM

    this is very beautiful

    Reply

Trackbacks

  1. 55 Gambar Pemandangan Air Terjun Terindah dan Tercantik di Dunia says:
    November 5, 2016 at 9:23 PM

    […] banyak orang yang melihatnya. Bagi kamu yang ingin menjadikan gambar pemandangan di atas menjadi sketsa pensil bisa mengambil sebuah foto untuk kemudian dijadikan sebagai referensi. Cukup ambil sebuah gambar […]

    Reply
  2. 15 Sketsa Untuk Menggambar Pemandangan Pantai dan Gunung dengan Pensil says:
    November 10, 2016 at 2:09 PM

    […] lukisan naturalisme. Ada pula yang hanya ingin merekam secara sekilas dengan membuat goresan sketsa gambar pemandangan dengan media pensil […]

    Reply
  3. WOW! Berikut 21 Contoh Gambar Lukisan Abstrak Sederhana dan Unik says:
    November 17, 2016 at 9:20 PM

    […] Lukisan abstrak sangat jauh berbeda dengan lukisan lain yang kadang perlu dibuat terlebih sketsa awalnya sebelum jauh melangkah untuk melakukan penyempurnaan. Contohnya saja, seperti ketika menggambar sketsa pemandangan dengan menggunakan pensil. […]

    Reply
  4. Contoh Gambar Sketsa Pohon dengan Pensil yang Sederhana dan Mudah says:
    December 14, 2016 at 9:43 AM

    […] mendapatkan tugas untuk menggambar sebuah objek dalam bentuk sketsa, sebagai contoh sketsa pohon, sketsa pemandangan alam, sketsa hewan, dan lain […]

    Reply
  5. 15 Contoh Sketsa Gambar Kartun Untuk Mewarnai says:
    December 17, 2016 at 2:48 PM

    […] bisa mengambil contoh sketsa gambar kartun di bawah ini. Atau bisa juga mulai mengenalkannya pada sketsa pemandangan dari pensil. 5. Setelah anak senang dengan aktivitas mewarnai, maka saatnya untuk menerapkan aturan bahwa […]

    Reply
  6. 23 Contoh Sketsa Gambar Perspektif Pemandangan Kota yang Keren says:
    December 24, 2016 at 1:28 PM

    […] Perspektif – Selain menggambar sketsa pemandangan yang indah, kamu juga perlu mencoba untuk menggambar sebuah perspektif. Sketsa perspektif umumnya […]

    Reply
  7. Teknik Menggambar Kartun Jepang Berbagai Karakter dengan Pensil - Blog Informasi says:
    December 7, 2017 at 5:25 PM

    […] saja Anda menggambar pemandangan atau batu sesuai apa yang ada dalam foto. Batu tersebut berada di padang rumput. Di atasnya ada […]

    Reply

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Cari apaan?

Katanya sih populer

Lukisan Beraliran Naturalisme Objek Manusia dan Alam

Inilah 15 Contoh Lukisan Naturalisme Pemandangan Alam dan Keterangannya

kerajaan-Sriwijaya

6 Alasan Utama Kerajaan Sriwijaya Jadi Kerajaan Maritim Terkuat di Nusantara

Cara Budidaya Ulat Hongkong yang Mudah Bagi Pemula

WOW! Beli Hand Sealer di RAMESIA Bisa Dapat Free Ongkir dan Voucher Diskon, Lho!

29 Gambar Anak Bebek Lucu, Kartun, Lukisan, dan Sketsa Bebek

Pengertian Teater, Fungsi, dan Unsur-unsur di Dalamnya

contoh seni rupa murni

Contoh Seni Rupa Murni 2 Dimensi Bernilai Artistik untuk Hiasan Kreatif

Ciri-ciri Tanah Humus dan Manfaatnya Untuk Tanaman

Wisata Banjarmasin Kalimantan Selatan Terbaru, Worth to Visit!

Gak kalah asik

  • 5 Cara Membersihkan Jok Mobil yang Benar Sesuai Bahan Dasarnya
  • Cara Merawat Body Mobil Sendiri agar Tetap Mengkilap
  • 5 Tips Merawat Mobil Matic dan Kendala yang Harus Dihadapi
  • Cara Menjinakkan Kucing Liar agar Bisa Dipelihara di Rumah
  • Tips Merawat Mesin Mobil Bekas yang Berusia Tua
  • Cara Mandiin Kucing di Rumah yang Benar untuk Pemula
  • 6 Kegiatan Pendukung Program Hamil Setelah Pakai KB Suntik 3 Bulan

TekoNeko © 2019 · Contact Us · Disclaimer · Privacy Policy · Sitemap